Hujan deras disertai angin kencang mengakibatkan pohon bambu kuning tumbang dan menimpa rumah warga di Dusun Gumul, Desa Sukomulyo, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang. Insiden yang terjadi pada Selasa (30/1) pukul 12.00 WIB ini menyebabkan atap rumah Sukanti (54) roboh, serta genting berjatuhan dan pecah.
Kronologi Kejadian
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Malang, Sadono Irawan, menjelaskan bahwa pohon bambu yang tumbang berada di belakang rumah korban. “Bambu roboh akibat angin kencang dan langsung menimpa atap dapur,” ungkapnya saat meninjau lokasi kemarin.
BPBD menerima laporan kejadian sekitar pukul 13.40 WIB dan segera mengirimkan tim ke lokasi untuk membantu korban. Saat ini, pihaknya masih menghitung total kerugian materi. “Yang dibutuhkan sementara ini adalah kain terpal untuk menutup atap yang rusak,” tambah Sadono.
Dua Orang Diduga Pembuang Bayi di Malang Terekam CCTV
Cuaca Ekstrem Masih Berpotensi Terjadi
BPBD mengimbau warga agar meningkatkan kewaspadaan, terutama karena cuaca ekstrem masih berpotensi melanda wilayah Malang. BMKG memperkirakan hujan deras dan angin kencang akan terus terjadi hingga pekan depan. “Bencana seperti hujan angin, banjir, tanah longsor, angin kencang, dan puting beliung masih bisa terjadi,” tandas Sadono.
Menu Bakso Mas Roy Surabaya, Kenikmatan Bakso Terbaik Di Surabaya !
Daftar Menu Depot Tanjung Api Beserta Harganya. Simak Harganya !